SUKABUMITIMES.COM – Kecelakaan lalu lintas terjadi di ruas Jalan Nasional Sukabumi–Bogor, tepatnya di Kampung Sekarwangi, Kelurahan/Kecamatan Cibadak, Kabupaten Sukabumi, Selasa (4/11/2025) sore.
Sebuah truk bermuatan tanah bernomor polisi B 9996 VJ menabrak gerobak mie ayam dan warung di pinggir jalan. Akibat insiden tersebut, pasangan suami istri pedagang mie ayam mengalami luka-luka dan harus dievakuasi ke rumah sakit terdekat. Selain itu, gerobak milik korban hancur dan terbalik, sementara bangunan warung dan tiang jaringan di sekitar lokasi juga rusak usai dihantam kendaraan berat itu.
Kanit Lantas Polsek Cibadak Ipda Yoga Permana menjelaskan, kecelakaan terjadi sekitar pukul 14.20 WIB saat arus lalu lintas tengah padat. Ia mengatakan, petugas yang tengah mengatur lalu lintas kebetulan berada tidak jauh dari lokasi kejadian.
“Truk tersebut melaju dari arah Palabuhanratu menuju Bogor. Berdasarkan keterangan sopir, kendaraan mengalami gagal pengereman,” ujar Ipda Yoga saat dikonfirmasi.
Menurutnya, sopir berupaya menghindari kecelakaan lebih parah dengan membanting setir ke kiri jalan. Namun, upaya itu justru membuat truk menabrak gerobak mie ayam dan warung di tepi jalan.
“Mungkin karena instingnya, sopir memilih ke arah kiri karena kalau ke kanan bisa lebih banyak korban,” jelasnya.
Beruntung, lanjut Ipda Yoga tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut. Namun, dua orang mengalami luka ringan, termasuk pengendara motor yang berada di sekitar lokasi kejadian.
Petugas kepolisian dari Polsek Cibadak langsung melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) dan mengevakuasi truk dari lokasi untuk menghindari kemacetan lebih parah.
Hingga berita ini diturunkan, penyebab pasti kecelakaan masih dalam penyelidikan pihak kepolisian, namun dugaan sementara karena sistem pengereman truk tidak berfungsi dengan baik. (stm)
























